KOM

KOM adalah King of the Mountain atau pesepeda tercepat pada suatu segmen jalan. KOM dikenal juga dengan istilah Gran Premio della Montagna atau GPM di Italia.

Gelar KOM bisa diberikan pada pesepeda dengan point tertinggi atau catatan waktu tercepat pada beberapa segmen tanjakan pada dalam balapan sepeda dalam satu hari, tetapi lebih sering diaplikasikan pada stages (tahap) lomba. Setiap lomba bisa bisa memiliki peraturan yang berbeda, pada Tour de France misalnya, poin akan diberikan berdasarkan siapa yang tercepat, dan besarnya point tergantung pada kemiringan dan panjang tanjakan tersebut.

KOM biasanya diberikan jersey atau baju sepeda yang berbeda sebagai penanda, jersey KOM memiliki pola polka dot atau bintik yang disebut dengan maillot à pois rouges (Prancis). Untuk kategori perempuan, akan diberikan gelar QOM (Queen of the Mountain).

Isitilah KOM dan QOM juga dipakai pada aplikasi Strava dan game Zwift, diberikan untuk pemegang catatan waktu pada sebuah segmen jalan (bisa tanjakan, turunan, atau datar).

King of the mountain - KOM jersey
Jersey King of the mountain (KOM & QOM)